Kegiatan Moslema Scout Camp vol 1. Sako Pramuka Hidayatullah, telah sukses dilaksanakan oleh Pangkalan Gudep SMP Islam Al-Abror Hidayatullah kota Maba pada tanggal 13-16 Februarai 2025 dikawasan Lapangan Pondok Pesantren Hidayatullah Subaim, Halmahera Timur Maluku Utara.
Acara yang berlangsung selama 4 hari tersebut berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme. Acara yang bertemakan “Membentuk Muslimah Berjiwa Mujahidah yang Religius, Tangguh, dan Mandiri” ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai keislaman, kemandirian, serta ketangguhan dalam diri para peserta.
Endang Astuti, Kepala Sekolah SMP Islam Al-Abror kota Maba, menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter peserta agar memiliki jiwa yang religius serta memiliki semangat juang yang kuat.
“Melalui Moslema Scout Camp ini, kami berharap para peserta dapat mengembangkan jiwa kepemimpinan dan kemandirian yang berlandaskan nilai-nilai Islam. Kami ingin mencetak generasi muslimah yang religius, tangguh dalam menghadapi setiap ujian, serta mandiri dalam berkarya dan berkontribusi untuk masyarakat”
Serangkaian Kegiatan Seru dan Penuh Tantangan
Sejak hari pertama, peserta disambut dengan berbagai aktivitas menarik yang menguji ketangkasan, keberanian, serta kerja sama tim. Berbagai perlombaan kepramukaan seperti lomba pbb, yel-yel semaphore sandi,keterampilan tali-temali,serta cerdas cermat. menjadi bagian dari kegiatan yang mengasah keterampilan sekaligus menambah wawasan mereka.
Tak hanya itu, petualangan menyusuri sungai menjadi salah satu momen yang paling dinanti. Dengan penuh semangat, para peserta menjelajahi alam sambil belajar tentang ketahanan fisik dan mental, sekaligus mempererat kebersamaan dalam tim.
Aceng Kurniadi selaku penanggung jawab kegiatan ini menambahkan bahwa acara ini tidak hanya melatih fisik, tetapi juga menjadi sarana mendekatkan diri kepada Allah SWT.
”Kegiatan shalat berjamaah, tahajud bersama, serta pembiasaan ibadah sunnah menjadi bagian tak terpisahkan dari acara ini. Selain itu, pelatihan keterampilan bertahan hidup di alam(survival) juga diberikan untuk membentuk pribadi yang mandiri dan siap menghadapi tantangan”. Ujarnya
Dengan semangat kebersamaan dan nilai-nilai Islami yang telah dipelajari, para peserta diharapkan mampu menerapkan pengalaman yang didapat dalam kehidupan sehari-hari serta menjadi generasi muslimah yang siap menghadapi tantangan zaman.
Salah satu peserta, Rani, dengan antusias menyampaikan kesan positifnya. “Saya sangat senang mengikuti Moslema Scout Camp ini. Banyak pelajaran berharga yang saya dapatkan, mulai dari keterampilan kepramukaan hingga ilmu agama yang memperkuat iman saya, harapnya semoga akan ada lagi kegiatan-kegiatan semacam ini” ujarnya penuh semangat.
Acara ditutup dengan prosesi pemberian piala kepada kelompok terbaik serta sesi refleksi dari para pembina dan peserta. Harapannya, kegiatan MOSLEMA Scout Camp ini dapat terus dilaksanakan secara berkala, menjadi wadah pembentukan karakter muslimah yang kuat, tangguh, dan berjiwa mujahidah. (Irul/ Pinsakoda Maluku Utara)