Perkuat Eksistensi, Sakoda Hidayatullah Lakukan Audiensi ke Kwarda Jatim

by admin

SURABAYA (www.panduhidayatullah.com) – Pengurus Satuan Komunitas Daerah (SAKODA) Hidayatullah Jawa Timur mengadakan kunjungan ke Kwartir Daerah (KWARDA) Gerakan Pramuka Jawa Timur. Pada Kamis 1 April 2021 di Sekretariat Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Timur, Jl. Kertajaya Indah No. 77A, Manyar Sabrangan, Mulyorejo, Kota Surabaya.

Audiensi Sakoda Jatim Ke Kwarda Jatim

Audiensi Sakoda Jatim Ke Kwarda Jatim

Tujuan dari kunjungan itu sendiri, selain untuk menjalin tali silaturahim, juga dimaksudkan dalam rangka audiensi terkait rencana pelantikan dan legalisasi SAKODA Pramuka Hidayatullah Jawa Timur.

Dalam sambutannya, Kak Adi Purwanto, selaku ketua Departemen Pendidikan DPW Hidayatullah Jawa Timur, sekaligus sebagai Mabida SAKODA Hidayatullah Jatim, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih bisa diterima untuk bersilaturahim ke Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Timur.

Baca : Sekjen Kwarnas Pramuka Lantik Pinsakonas Hidayatullah

Dimana program silaturahmi ini sebetulnya merupakan wujud eksistensi posisi Hidayatullah sebagai jamaa’atun min jamaa’atil muslimin. Yaitu merupakan bagian dari jama’ah kaum muslim secara umum. Sehingga sudah semestinya Hidayatullah harus bergandengan tangan bersama lembaga lainnya dalam rangka memajukan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Lebih khusus yaitu dalam bidang pendidikan melalui gerakan pramuka.

Penyerahan cinderamata kepada Ka Kwarda Gerakan Pramuka jawa Timur

Penyerahan cinderamata kepada Ka Kwarda Gerakan Pramuka jawa Timur

Alhamdulillah, akhirnya bisa bersilaturahmi dan diterima dengan baik oleh kakak kakak semua. Kami sampaikan banyak terimaksih atas sambutan dan jamuannya. InsyaAllah kegiatan silaturahmi ini merupakan bagian dari eksitensi posisi Hidayatullah sebagai  jamatun min jamatil muslimin. Sehingga merupakan kebutuhan bagi kami untuk terus bersilaturahmi, bersinergi dan kerjasama dengan organisasi lainnya. Lebih khusus dalam bidang pendidikan melalui gerakan pramuka ini”. tuturnya.

Baca : Kwarnas Apresiasi Pengabdian Masyarakat Sako Hidayatullah

Sementara itu Kak Ahmad Basuki, waka bidang Sako-Gudep Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Timur, menyambut baik kegiatan tersebut. Pihaknya mengucapkan terima kasih karena sudah berkenan hadir. Kwarda Pramuka Jawa Timur menyatakan siap dan dengan senang hati akan mendampingi Sakoda Hidayatullah ke depannya.

Kami sangat berterimaksih juga, Kakak-kakak dan para ustadz  dari Sakoda Hidayatullah sudah berkenan hadir di kantor kami ini. Insya Allah kami siap dan dengan senang hati akan mendampingi. Karena memang itu tugas kami”. Ujarnya.

Foto bersama antara pengurus Sakoda Hidayatullah dengan pengurus Kwarda jawa Timur

Foto bersama antara pengurus Sakoda Hidayatullah dengan pengurus Kwarda jawa Timur

Setelah sambutan dari kedua belah pihak, acara dilanjutkan dengan diskusi. Dalam diskusi yang berlangsung tersebut dibahas banyak hal terkait dunia ke-SAKO-an. Termasuk juga di dalamnya dibahas tentang rencana pelantikan SAKODA Hidayatullah Jawa Timur oleh Kwarda Jatim.

Acara ditutup dengan foto bersama yang sebalumnya didahului dengan penyerahan cindera mata dari SAKO Hidayatullah Jatim, yang diwakili olek Kak Adi Purwanto, kepada Kwarda Jatim yang diwakili oleh Kak Ahmad Basuki. Tidak lupa SK Kepengurusan SAKODA Hidayatullah juga diserahkan sebagai bagain dari pengajuan pelantikan SAKO Hidayatullah Jatim ke Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Timur.

Hadir dalam acara tersebut pengurus Kwarda Gerakan Pramuka jawa Timur yang di wakili oleh Ahmad Basuki (Waka Bidang Sako-Gudep), Iwan Hidayat (Andalan Sako), Elfa (Bidang Orkum), Kahfi (Staf Bidang Orkum) dan Budi.

Sedangkan dari pengurus Sakoda Hidayatullah Jawa Timur diwakili oleh Adi Purwanto (Ka. Mabida) sekaligus ketua Departemen Pendidikan DPW Hidayatullah Jatim, Agung Prayoga (Mabida), Akhwan Khumaidi (Waka Sakonas bidang pengabdian masyarakat), Alim Puspianto (Ketua Sakoda), Umar (Sekertaris Sakoda) dan Tri Hari (Bendahara Sakoda). *Sang Pejuang

Related Articles

Leave a Comment