Stadium General Virtual PFH SMP Luqman Al Hakim Surabaya

by admin

SURABAYA (www.panduhidayatullah.com) – Sekolah Menengah Pertama (SMP) Luqman Al-Hakim Surabaya menyelenggarakan Stadium General. Acara ini merupakan bagian dari rangkaian program Pandu From Home  (PFH) yang telah dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, Sabtu (17/10).

Stadium General Virtual Pandu From Home

Stadium General Virtual Pandu From Home

Tatapan penuh semangat dan keceriaan terlihat jelas di wajah siswa Full Day SMP Luqman Al Hakim Pondok Pesantren Hidayatullah Surabaya. Pasalnya  pada hari Sabtu kemarin mereka mengikuti kegiatan Stadium General PFH  (Pandu From Home). Kegiatan Dengan tema “Menempa Diri Menjadi Pemuda Berkarakter Tauhid Bersama Pandu Hidayatullah” tersebut merupakan kegiatan bersama yang diikuti oleh seluruh siswa Full Day SMP Luqman Al Hakim Surabaya.

Dalam sambutannya Abdurrochman, M.Pd.I, selaku Kepala Sekolah menerangkan bahwa Stadium General PFH ini bertujuan untuk menjaga dan menguatkan semangat seluruh siswa dalam mengikuti proses pembelajaran dan kegiatan online, khususnya nilai dan spirit Pandu Hidayatullah selama masa pandemi ini.

Stadium general ini salah satu tujuannya adalah untuk menguatkan dan menumbuhkan semangat belajar siswa selama pandemi, khususnya nilai dan spirit Pandu Hidayatullah”. Tuturnya.

Abdurrachman juga menguatkan bahwa program Pandu Hidayatullah ini adalah wadah pengkaderan yang akan mengantarkan siswanya memiliki 5 profile unggulan. Yaitu pertama Shohihul aqidah, kedua Mutakholiqun bil qur’an, ketiga Mujiddun fil ibadah, keempat Da’in ilallah dan  ke lima Multazimul bil jama’ah.

Pandu ini adalah wadah pengkaderan siswa dan melalui Pandu Hidayatullah inilah harapannya anak anaku akan memiliki 5 profil Pandu Hidayatullah. Mulai dari Shohihul aqidah sampai yang terakhir adalah Multazimul bil jama’ah” Imbuhnya.

Kegiatan dengan yang diselenggarakan dengan drescode seragam Pandu Hidayatullah tersebut di moderatori oleh YS Mardiyanto, S.Pd selaku koordinator Gerakan Pandu Hidayatullah SMP Luqman Al-Hakim Full Day. Sedangkan narasumbernya adalah Alim Puspianto, M.Kom.I, Ketua Gerakan Pandu Hidayatullah wilayah Jawa Timur.

Stadium General Virtual Program Pandu From Home SMP Luqman Al Hakim Surabaya

Stadium General Virtual Program Pandu From Home SMP Luqman Al Hakim Surabaya

Dalam pemaparannya, Alim mengawali materi dengan pengenalan Gerakan Pandu Hidayatullah. Mulai dari sejarah hingga urgensi GPH sebagai wadah pengkaderan. Alim juga menyampaikan tentang tahapan dan cara untuk menumbuhkan karakter tauhid yang harus dimiliki oleh setiap siswa. Mulai dari menata pikiran atau mindset, kemudian memperhatikan dan memperbaiaki tindakan, dilanjutkan dengan mengubah kebiasaan dan terakhir membuat dan menumbuhkan karakter.

Pandu ini adalah wadah pengkaderan yang insyaAllah akan mengantarkan anggotanya memiliki karakter tauhid yang kuat. Semua ada prosesnya, berawal dari menata pikiran kemudian tindakan. hal hal kecil asal itu sebuah kebaikan dan dilakukan terus menerus insyaAllah akan  menjadi kebiasaan yang baik. Dari kebiasaan itulah nantinya akan membentuk karakter yang kuat”. Paparnya.

Baca juga : Sako Pandu Hidayatullah Bekali Kader Dai Hidayatullah Via Online

Selain itu Alim juga memberikan motivasi tentang semangat berproses selama menuntut ilmu, khususnya di SMP Luqman Al Hakim Surabaya. Dia memberikan contoh sebagaimana tanah liat yang berproses menjadi guci yang indah menawan. Tanah liat yang tadinya hina dan tek berguna di tengah sawah, bisa berubah menjadi bentuk baru yang mahal harganya. Tanah liat yang awalnya tercampakkan, jangankan disuruh membeli dikasihpun mungkin kebanyakan orang akan menolaknya. Tapi apa jadinya ketika tanah liat tersebut sudah berproses dengan tahapan yang luar biasa menyakitkan. Mulai dari proses pembersihan, pemadatan, pembentukan di meja putar, pembakaran, dan terakhir adalah pemahatan serta pewarnaan.

Akhirnya tanah liat yang buruk rupa bisa berubah menjadi bentuk lain yang indah jelita. Itulah sebuah proses, dimana hasil tidak akan mengingkarinya. Rasa sakit dan penderitaan itu adalah sebuah harga yang harus dibayar untuk sebuah kesuksesan. Menyakitkan itu pasti, menderita itu iya, tapi jika kita ulet, sabar dan semangat menjalaninya insyaAllah kita akan mendapati diri kita menajdi pribadi pribadi yang luar biasa.

Acara Stadium General yang berlangsung selama 1 jam 45 menit, dimulai pukul 08.00 sampai jam 09.45 WIB tersebut berjalan dengan lancar dan sukses. Hal tersebut ditandai dengan keikutsertaan dan keaktifan peserta dalam mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir. *Mujahid

Related Articles

Leave a Comment